Kamis, 20 Agustus 2015

NURUL UMMAH PUTRI RAYAKAN HUT KEMERDEKAAN RI

Kotagede (17/8). Untuk pertama kalinya, Pondok Pesantren Nurul Ummah Putri Kotagede Yogyakarta menggelar upacara dalam rangka perayaan HUT Kemerdekaan RI yang ke-70. Upacara tersebut dilaksanakan pada hari Senin sekitar pukul 09.00 pagi di halaman depan Komplek Subulussalam Pondok Pesantren Nurul Ummah Putri. Diikuti ratusan santri, upacara berlangsung lancar dan khidmat. Santri Nurul Ummah Putri menunjukkan semangatnya ketika membawakan lagu-lagu kebangsaan seperti lagu Indonesia Raya, Mengheningkan Cipta, Tanah Air, 17 Agustus, dan Mars Nurul Ummah. Santri terlihat kompak mengenakan jas almamater yang berwarna merah dipadu dengan jilbab putih, serta baju berwarna putih yang dipadu dengan jilbab merah. Layaknya upacara-upacara pada umumnya, barisan santri dibawahi oleh masing-masing kompi atau pleton. Selain itu, petugas upacara tampak lengkap mulai dari pembawa acara hingga petugas doa.
Dalam amanat upacara, Ibu Khamdiyah, S.Pd.I. menyampaikan bahwa kita harus bisa menyeimbangkan antara ilmu umum dengan ilmu agama. Jangan terlena dengan penjajahan yang bersifat transparan, baik itu penjajahan ideologis, maupun penjajahan ekonomis. “Upacara ini dilaksanakan sebagai bentuk kecintaan santri terhadap negeri. Jadi, tidak hanya anak sekolahan saja yang upacara, kita pun bisa upacara.” ungkap Dewi Yusrikah , Humas Pondok Pesantren Nurul Ummah Putri.
Selain upacara, santri Pondok Pesantren Nurul Ummah Putri juga mengadakan lomba-lomba a la “agustusan” untuk menyemarakkan HUT Kemerdekaan RI. Lomba-lomba tersebut diantaranya: balap karung, memasukkan paku ke dalam botol, pecah air, dan makan kerupuk. Adapun pengumuman lomba akan dilaksanakan pada malam Jumat mendatang.

0 komentar:

luvne.com ayeey.com cicicookies.com mbepp.com kumpulanrumusnya.com.com tipscantiknya.com

Posting Komentar